BISNIS AFILIASI PRODUK UANGPANAS

Apakah Anda :
* benar-benar pemula di dalam bisnis internet?
* hanya punya waktu sedikit untuk berbisnis online?
* bingung ingin memulai dari mana?
* ingin memulai dari bisnis online yang mudah?
Jika iya, maka .....
[lanjutkan]
MENGAPA BERBISNIS ONLINE?

Banyak orang bertanya-tanya, bahkan mungkin juga anda (dan juga saya tentunya) mengapa sih banyak orang menggeluti bisnis online? Kenapa tidak menggeluti bisnis offline saja seperti lebih banyak lagi orang yang lain? Atau kenapa tidak fokus berkarir saja di kantor, kan prestasi [lanjutkan]
Banner BO 2

Rabu, Agustus 19, 2009

Memulai bisnis online dan menghasilkan uang dari internet

Jika Anda tahu cara yang ampuh dan tepat untuk mengembangkan dan melaksanakan bisnis online , maka peluang anda sangat besar untuk dapat menghasilkan uang secara online. Banyak sekali orang yang sudah mencoba untuk memulai bekerja dari rumah dengan bisnis berbasis Internet setiap harinya, namun sayangnya banyak dari mereka menemui kegagalan dalam usahanya tersebut.

Anda ingin tahu mengapa banyak yang gagal dalam hal ini? Yuk kita coba membahasnya.

Ada tiga faktor utama penyebab kegagalan seorang pebisnis online, dan saya akan coba jelaskan apa saja sih yang harus dilakukan dan dihindari dalam memulai bisnis online.

Terburu-buru dan tidak sabar

Biasanya seseorang dalam melakukan sesuatu cenderung ingin mendapatkan hasil yang instan. Inginnya sih tanpa bekerja dan berpikir, lalu mendapatkan hasil yang tiba-tiba terwujud di depan mata. Hanya dengan bermimpi ingin sesuatu, lalu tiba-tiba mimpi tersebut menjadi nyata. Wah….. mustahil deh….. Jika ingin mendapatkan hasil dalam melakukan sesuatu itu, tentunya kita harus mempunyai minimal pemikiran tentang apa sih yang akan kita kerjakan ini, dan mengetahui apa dan bagaimananya. Dalam merencanakan sebuah bisnis, baik itu online maupun offline, haruslah kita tanamkan pada diri kita bahwa hal ini membutuhkan pemikiran dan kerja keras. Kita harus membuat sebuah rencana yang sederhana namun sudah tercakup didalamnya mengenai tujuan ke depan, budget keuangan, alokasi waktu, dan jadwal kerja, yang sudah disiapkan dengan baik demi mencapai hasil yang diinginkan.

Rencana yang matang tersebut akan menjadi “peta petunjuk jalan” yang akan membawa kita ke arah yang tepat menuju sukses. Cobalah cari dengan search engine beberapa sumber yang bagus dan terpercaya yang membahas tentang bisnis online. Lalu perkecil angka pencarian itu dengan misalnya membuat “Daftar 5 sumber bisnis online terbaik” atau semacamnya. Lalu galilah sumber tersebut sedalam-dalamnya. Mungkin cara tersebut lebih baik daripada harus menjelajahi semua sumber-sumber yang ditemukan, yang akhirnya cuma membuang waktu dan uang kita, dan lebih parahnya lagi malah membuat kita semakin bingung!

Pelajari apa yang akan kita dapatkan jika mengeluarkan modal di bisnis online

Kebanyakan para pemula (termasuk saya kayaknya nih) bingung dengan apa yang harus kita lakukan jika telah terjun ke bisnis online, harus darimana memulainya, bagaimana cara menyebarkannya, dan bagaimana mengembangkannya. Dan mindset yang paling penting ditanamkan adalah bahwa bisnis online itu tidak mudah dan perlu modal. Tidak ada bisnis di dunia ini baik offline maupun online, yang tanpa modal tapi mendapatkan untung yang besar. Dengan kata lain anda harus siap untuk mengeluarkan modal (baik modal waktu, pemikiran, maupun uang). Nah, disinilah anda membutuhkan sebuah pemandu untuk mengarahkan bisnis anda, karena terlalu banyak tawaran bisnis di internet, yang hanya akan membuang waktu anda dan membuat pusing kepala jika harus menelaahnya satu demi satu. Dan pasti semua tawaran tersebut akan meng-klaim bahwa ini adalah tawaran terbaik yang pernah ada! Jika anda mengikuti semuanya secara membabi buta, maka hanya kegagalan yang akan anda alami.

Panduan bisnis online ini adalah modal utama bagi seorang pemula. Tanpa adanya panduan, seseorang yang baru terjun di bisnis internet hanya akan berjalan kesana kemari tanpa arah yang jelas. Anda bisa saja belajar secara otodidak, tapi hal ini akan memakan waktu yang sangat lama dan kerja yang sangat keras. Panduan dapat berupa training ataupun ebook-ebook panduan bisnis internet, yang sebaiknya anda pilih salah satu dari beberapa sumber yang anda dapatkan. Jika anda bingung, cobalah review sekilas tawaran panduan-panduan yang ada, lalu kelompokkan menjadi kelompok-kelompok sesuai inti produk yang ditawarkan. Misalnya kelompok program yang membahas tentang cara membuat website, atau cara membuat ebook, atau cara membuat produk bisnis, atau cara bergabung dengan program-program bisnis di internet yang menghasilkan uang, atau yang lainnya. Saya merekomendasikan salah satu panduan berbisnis online yang cukup baik dan cukup bermanfaat yaitu Uang Panas. Pertimbangkan secara matang apa-apa saja yang akan anda dapatkan dan bagaimana perbandingan harganya. Lalu kerucutkan pilihan anda menjadi satu atau dua pilihan. Jika telah mendapat pilihan panduan yang menurut anda terbaik (bisa juga anda tanyakan dengan blogwalking atau gabung di forum-forum online), ikuti dan fokus pada panduan tersebut. Kebanyakan pemula juga bingung dengan panduan-panduan yang didapatkan, karena terlalu banyak dan tidak fokus.

Menggunakan semua tool yang tersedia untuk Anda

Jika Anda ingin memulai sebuah bisnis online, banyak item dan tools yang tersedia gratis di Internet yang dapat digunakan untuk memulai bisnis Anda. Banyak sekali tools gratis di Internet yang sangat berguna walaupun ada juga yang tidak gratis.

Ada beberapa item gratis yang sebaiknya tidak anda manfaatkan (tetapi ini terserah anda). Kedua item tersebut adalah domain gratis dan hosting gratis, karena biasanya domain gratis dikemudian hari akan mensyaratkan anda untuk melakukan pembayaran jika ingin memperpanjang domain dan hosting gratis biasanya akan selalu bermasalah dengan kualitas hosting, yang mana hal ini akan sangat riskan jika kita telah eksis di bisnis online.

Catatan kecil untuk pemula yang belum tahu, domain adalah nama atau alamat dari website/blog kita. Jika kita ketikkan nama tersebut di browser internet, maka akan mengantarkan kita ke halaman website/blog yang kita buat. Hosting adalah tempat kita meletakkan file-file yang ada di website/blog kita agar dapat berfungsi dengan baik. Umumnya sebuah nama domain tidaklah mahal, biasanya $10 sampai $15 per tahun dan akan sangat menguntungkan jika dibandingkan dengan nama domain yang didapatkan secara gratis.

Jadi kalau boleh saran, Mulailah bisnis online anda dengan tool-tool gratisan yang lumayan bagus yang banyak tersedia di internet. Karena banyak juga tool-tool yang tidak gratis tapi murah, namun kualitasnya tidak berbeda dengan yang gratisan. Cobalah anda Googling dan Blogwalking untuk mendapatkan informasinya.

Satu hal lagi yang perlu diingat bahwa carilah panduan yang murah namun berkualitas atau bahkan yang gratisan sama sekali. Banyak kok panduan-panduan atau training-training bisnis online yang gratisan di Internet. Percaya deh, ada kok. Salah satu contohnya adalah training gratis yang diadakan oleh Anik Singal seperti yang saya bahas di Report Gratis 3 Blue print Anik Singal. Walaupun penawarannya temporer (hanya untuk jangka waktu tertentu) tapi anda dapat mengambil manfaatnya sebanyak mungkin untuk pengembangan Blog/Web anda. Mungkin anda akan menemukan lebih banyak lagi program-program serupa yang tersedia di dunia internet.

Happy Blogging and Make Money Online!

Artikel ini dimuat juga disini

Untuk versi bahasa inggrisnya dapat dilihat di Money Making Steps




Selengkapnya...